5 Cara Menjaga Kesehatan Badan Agar Tetap Fit Setiap Hari Tidak Mudah Sakit

menjaga kesehatan badan

Menjaga kesehatan badan merupakan hal yang harus kita perhatikan dengan serius, karena dengan badan yang sehat untuk menjalankan semua aktivitas menjadi optimal. Hal ini harus menjadi kesadaran bahwa kesehatan merupakan karunia yang tidak ternilai harganya. Menjaga kesehatan bisa dimulai dari kebersihan lingkungan, keadaan lingkungan yang bersih juga menjadi faktor utama terkait dengan kesehatan badan.

Maka dari itu kebersihan badan dan lingkungan harus menjadi kebiasaan untuk tetap terjaga kesehatan tubuhnya. Lingkungan yang kotor merupakan ancaman yang serius, karena lingkungan yang kotor terdapat berbagai penyakit atau virus mikroorganisme, yang mana penyakit tersebut senang bersarang di tempat kotor.

Mikroorganisme yang bisa menyerang kesehatan tubuh kita di muka bumi ini memang hanya 5%, dari keseluruhan mikroorganisme, apabila kita tidak menjaga kesehatan dan memelihara lingkungan yang bersih, kemungkinan akan mudah sakit. Maka mulai dari sekarang kita harus mempunyai pola hidup bersih dan sehat.

Keuntungan mempunyai lingkungan yang bersih, tujuannya bukan cuma mencegah serangan mikroorganisme yang bisa menyebabkan penyakit, atau umumnya disebut kuman. Menjaga kebersihan merupakan cara seseorang agar tubuhnya tidak mudah terkena berbagai zat kimia berbahaya yang berada pada sekitar lingkungan tempat beraktivitas.

Baca Juga: 5 Tips Cara Hidup Sehat Ibu Hamil Muda Agar Bayi Sehat Normal Dan Cerdas

Menurut studi kasus, di daerah padat industri di mana mereka tinggal yaitu memiliki resiko terkena efek samping bahan kimia berbahaya lebih besar, daripada mereka yang tidak atau jauh dari kawasan pabrik. Hal inilah yang perlu diwaspadai bahwa penduduk terutama yang berada di daerah industri harus rajin membersihkan diri serta lingkungan, agar bisa terhindar dari bahaya dalam waktu jangka panjang seperti polusi asap mesin pabrik.

Tips Menjaga Kesehatan Badan Agar Terhindar Dari Bahan Kimia Berbahaya 

menjaga kesehatan tubuh dan badan


Membersihkan kebersihan tubuh sudah menjadi kewajiban seseorang, namun ada juga yang belum mengerti cara membersihkan diri yang benar dan tidak tepat.

Ada dua kegiatan dalam menjaga kesehatan tubuh agar tetap fit setiap hari, yaitu sebagai berikut:

#1 Pakai sabun mandi anti bakteri 

Mandi merupakan aktivitas yang paling utama dalam menjaga kebersihan tubuh, karena berguna untuk membersihkan dari pencemaran zat kimia berbahaya, setelah setelah melakukan aktivitas, mandi juga memberikan rasa kesegaran pada tubuh.

Mandi yang benar yaitu sebaiknya gunakanlah sabun antibakteri dan pelembab, kandungan antibakteri yang ada pada sabun tersebut berfungsi untuk membunuh kuman penyebab penyakit, sedangkan pelembab berguna agar kulit tidak terasa kering.

Pada saat mandi sebaiknya Anda memperhatikan, fokus pada bagian tubuh yang sering mengeluarkan keringat dan tertutup. Area yang dekat organ reproduksi, dada, perut, dan ketiak.

Jangan lupa keramas untuk membersihkan kotoran yang menempel pada rambut. Pakailah shampo terutama yang mengandung moisturizer, selain menjaga kelembaban, rambut lebih terlihat berkilau.

Gunakanlah deodorant untuk mencegah bau badan, serta memberikan kesegaran agar lebih lama setelah mandi. Penyebab bau berlebihan di ketiak karena berkembangnya senyawa bakteri. Maka deodorant berguna agar senyawa bakteri tidak mudah berkembang.

#2 Menjaga kebersihan gigi dan mulut 

Menjaga kebersihan gigi dan mulut dengan cara menggosok gigi, dan menjaga agar tidak bau, manfaat lainnya yaitu bisa mencegah penyakit berbahaya, seperti periodontitis. Jenis kuman ini ternyata juga bisa menyerang organ dalam tubuh manusia antara lain jantung dan selaput otak.

Cara menjaga kebersihan gigi yang benar yaitu setelah sarapan dan malam hari sebelum tidur. Untuk pilihan pasta gigi sesuaikan dengan kondisi anda kondisi anda kondisi anda. Misalnya kalau Gigi mudah ngilu, gunakan pasta gigi sensitif.

Selain menggunakan pasta gigi, untuk membersihkan gigi dan mulut bisa memakai mouthwash karena selain proses gosok gigi yang sempurna, manfaat lainnya yaitu untuk membersihkan sisa makanan, juga dapat membuat nafas lebih segar karena kandungan Mint di dalamnya.

Menjaga kesehatan tubuh menurut Islam pada dasarnya untuk membuat hidup kita menjadi lebih baik. Hal ini juga termasuk sunnah nabi Muhammad SAW.

Baca Juga: 10 Cara Hidup Sehat Setiap Hari Yang Baik Rosulullah SAW Juga Menurut Islam

Khususnya umat Islam, tips menjaga kesehatan berikut ini merupakan salah satu langkah yang tepat. Selain bermanfaat untuk kesehatan, melaksanakan sunah nabi Muhammad juga bisa mendapatkan pahala.

Menjaga Kesehatan Menurut Islam


menjaga kesehatan tubuh agar tetap fit


1. Bersiwak 

Bersiwak atau bisa dikatakan membersihkan gigi dan gusi, siwa sangat penting dan berperan dalam menjaga kesehatan, serta termasuk salah satu sunnah yang bisa diamalkan setiap hari. Cara melakukannya pun cukup mudah seperti menggosok gigi. Siwak bisa anda lakukan Sebelum melaksanakan sholat, atau waktu tertentu di saat tidak melakukan aktivitas.

2. Pemilihan makanan 

Pemilihan makanan yang sehat juga termasuk faktor penting, karena tubuh akan mendapatkan nutrisi dan gizi yang bermanfaat untuk terhindar dari serangan penyakit. Maka dari itu sebaiknya memilih makanan yang baik, dan hindari makanan yang diberi label haram. Hal ini perlu kita perhatikan, karena mempengaruhi berapa nutrisi yang akan di terima oleh tubuh kita.

3. Pola tidur 

Pola tidur yang baik juga sangat mempengaruhi kesehatan kita, karena Rasulullah SAW menyarankan kepada umatnya untuk tidak begadang setiap malam, bangun terlalu siang. Itu berarti tidur dan bangun lebih awal. Pola tidur yang benar bisa memberikan kesegaran, maka hal ini perlu Anda lakukan setiap hari setiap hari setiap hari.

Itulah beberapa cara menjaga kesehatan badan, karena di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat, semoga bisa bermanfaat dan sampai jumpa di topik menarik lainnya tentang Seputar Dunia kesehatan. Terima kasih.
loading...

Penulis:

Nur Rizqiana Pratami Judul Artikel : 5 Cara Menjaga Kesehatan Badan Agar Tetap Fit Setiap Hari Tidak Mudah Sakit
Di Terbitkan : Sabtu, 08 Juli 2017
Nama : Nur Rizqiana Pratami
Biografi :

0 Response to "5 Cara Menjaga Kesehatan Badan Agar Tetap Fit Setiap Hari Tidak Mudah Sakit"

Posting Komentar